Gus Nuril Arifin Husein Bersiarah Ke Makam Khalilullah T. Diujung Simeulue -->
Cari Berita

Gus Nuril Arifin Husein Bersiarah Ke Makam Khalilullah T. Diujung Simeulue

Admin Suara Jelata
Rabu, 08 Desember 2021

SIMEULUE, Suara Jelata---Gus Nuril Arifin Husein bersama istri, di dampingi Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso SIK, M.Si bersiarah ke makam T. Diujung (Syekh Khalilullah). Rabu, (8/12/2021).

Gus Nuril tiba di Simeulue selasa pagi 7/12/2021, siang nya mengisi acara wawasan kebangsaan di Aula Joglo Mapolres Simeulue. 

Hari kedua di Simeulue Gus Nuril menyempatkan diri bersiarah ke makam T Diujung Desa Latak Ayah kecamatan Simeulue Cut.

Saat tiba di makam T. Diujung, Gus Nuril disambut Camat Simeulue Cut Romaidon Darma, Kapolsek Simeulue Tengah IPTU Hermansyah, DanRamil Simeulue Tengah dan PosAL.

Gus Nuril menyampaikan dalam ramatamanya dengan warga dan keturunan ke 8 (delapan) T. Diujung Juarsani juga sebagai Kades Kuta Inang. Sangat senang bisa berkunjung ke makam Syekh Khalilullah (T. Diujung).

"Saya sangat senang bisa berkunjung ke makam wali Allah syekh Khalilullah atau T. Diujung. Di Jawa makam wali Allah syekh Khalilullah yang ada simeulue ini sangat terkenal dan besar karomahnya. Dan bisa dibuktikan saat tsunami melanda Aceh tahun 2004 lalu.

Makam syekh Khalilullah tidak hancur dihantam ombak besar tsunami, ini tanda kebesaran Allah yang melindungi makam kekasihNya yang mensiarkan agama Islam di Simeulue, saat melaksanakan tugas dakwah dari Raja Sultan Iskandar Muda".

Kades Kuta Inang Juarsani, sebagai keturunan ke 8 (delapan) Syekh Khalilullah/ T. Diujung menceritakan sejarah singkat kedatangan Syekh Khalilullah ke Simeulue.

Diperkirakan kedatangan Syekh Khalilullah ke simeulue pada pertengahan Abad ke 16 dan meninggal pada awal abad 17. Syekh Khalilullah datang ke Simeulue untuk mensiarkan agama Islam yang mendapat tugas dari Raja Sultan Iskandar Muda Aceh Darussalam. Imbuh Juarsani

Lanjut Juarsani, Syekh Khalilullah sebenarnya ingin menunaikan ibadah haji pada waktu itu, saat menghadap sang Sultan. Syekh Khalilullah mendapatkan perintah dari Sultan Iskandar Muda untuk mensiarkan agama Islam ke simeulue dan membatalkan berangkat menunaikan ibadah haji nya.

Acara kunjungan siarah Gus Nuril Arifin ke makam Syekh Khalilullah, ditutup dengan penyantunan anak yatim.

(Ardiansyah)