IAIM Sinjai Ikuti Workshop Penguatan Pangkalan Data PTKIS Kopertais Wilayah VIII -->
Cari Berita

IAIM Sinjai Ikuti Workshop Penguatan Pangkalan Data PTKIS Kopertais Wilayah VIII

Admin Suara Jelata
Jumat, 10 Desember 2021

MAKASSAR, Suara Jelata—Tim Operator Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai mengikuti Workshop Penguatan Pangkalan Data PTKIS yang diselenggarakan oleh Kopertais Wilayah VIII Sulawesi, Maluku dan Papua selama dua hari di Kota Makassar.

Bertempat di Hotel La’riz, Jalan La Galigo No 34 Makassar, Sulawesi Selatan. Jum’at (10/12/2021). Umar, M.Pd.I., Kepala operator PD DIKTI dan EMIS IAIM ditemani dua operator IAIM Sinjai, Nurhalisah, S.Kom. dan Khaedir Kurniawan, S.Kom. dan didampingi Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus, M.Ag.

Informasi yang diberikan kepada media, kegiatan ini menghadirkan Ahmad Mahfud Arsyad, Kepala Seksi Penjaminan Mutu Kelembagaan pada Subdirektorat Kelembagaan dan Kerja Sama Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ditjen Pendis, Afianto Operator Kemenag Pusat, dan Irsal Operator Kopertais Wil. VIII.

Ahmad Mahfud Arsyad menyampaikan bahwa kegiatan Workshop Penguatan Pangkalan Data PTKIS ini bertujuan sebagai bentuk pendampingan dan penguatan pelaporan data yang dikelolah tiap operator PTKIS yang diharapkan sebagai acuan akreditasi nantinya.

Hal yang sama diutarakan Dr. H. Nur Taufiq Sanusi, M.Ag., Sekretaris Kopertais Wilayah VIII saat membuka kegiatan, dirinya menyebut pelaporan data merupakan aktivitas yang tidak boleh berhenti dan harus mendapat dukungan dan perhatian dari seluruh pengelola dan elemen di PT, bersinergi dan mendukung pelaporan data agar dikatakannya PT bisa maju dan bersaing.

Informasi tambahan, kegiatan yang diikuti oleh perwakilan operator dari PT Lingkup Kopertais Wilayah VIII Sulawesi, Maluku dan Papua ini telah berlangsung sejak Kamis, (09/12) kemarin dan rencananya bakal ditutup Jum’at, (10/12) hari ini.

Fatahillah